Blog Jurnalistik Warga. Melaporkan berita terkini seputar Kabupaten Jember, Jawa Timur, Indonesia.
Selasa, 14 Juni 2016
Bupati Jember: Partai Perlu Dukung Realisasi 1.000 Warung Rakyat
JEMBER TERKINI - Bupati Jember dr. Faida menilai bahwa peran partai sangat penting untuk merealisasikan janji kerja Pemerintah Daerah.
Saat masa kampanye, Faida memiliki janji untuk membangun 1.000 warung rakyat berjaringan di Kabupaten Jember. "Peran partai untuk ikut merealisasikan program ini sangat penting," kata dr. Faida saat menyambut kedatangan DPP, DPW,dan DPD Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Pendopo Wahyawibawagraha Jember, Senin (13/6).
Menurutnya, partai memiliki keunggulan di bidang jaringan. Dikarenakan partai memiliki struktur hingga tingkat desa, maka realisasi pembentukan warung rakyat berjaringan ini akan lebih cepat terwujud.
"1.000 warung rakyat berjaringan ini akan dibentuk di seluruh wilayah Kabupaten Jember. Modal akan dibantu oleh Pemkab Jember, manajemen keuangan akan dibantu oleh Ikatan Akuntan Indonesia. Jadi, kami harap partai mau untuk terjun langsung ke lapangan guna mewujudkan program ini," paparnya.
Pengurus DPP Nasdem Korwil Jawa Timur Enggar Lukito mengaku bahwa Bupati Jember merupakan salah satu Bupati terbaik yang dimenangkan oleh Partai Nasdem.
"Kami bersykur untuk itu. Oleh sebab itu, kami menginstruksikan kepada jajaran pengurus Partai Nasdem untuk mendukung penuh kebijakan dari Bupati Faida," tuturnya. (Awi)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar